Sabtu, 29 September 2012

Dan Saya Memutuskan Untuk...


Hello everybody! It's been so long since i didn't update anything these days. Sibuk banget cyiiin dan akhir-akhir ini blog sebelah (Mimoyoja Blog) yang lebih sering keuurus. Mohon maaf yaaa^^

Well well, kemaren saya juga sempat galau sama blog ini. Kenapa?
Nah, di post sebelumnya kan saya ada menyinggung tentang rencana saya mau memindahkan atau memperbarui blog ini. Opsinya cuma dua : merombak blog ini atau MENGHAPUS blog ini dan bikin yang baru. Anyway, karena saya ngerasa malas sayang sama blog ini akhirnya saya putuskan untuk mempertahankannya dan nggak jadi membuangnya (#pukpuk buat blog ini :p). Jadi, opsi pertama yang terpilih. Saya akan merombak blog ini habis-habisan! Haha...Just wait and see yaa~

Untuk isinya, hmmm...sebenarnya yang jadi alasan saya sampai terpikir mau 'buang' blog ini (selain karena lay out-nya yang udah oldies alias jadoel) adalah karena isinya. Banyak ababilnya cyiiiiin... errr sorry -____-a hahahaha
Tapi, sekali lagi saya ngerasa malas sayang untuk membuangnya karena saya pikir toh ini blog personal saya. Hidup saya kadang juga nggak selalu manis dan happy. Kadang banyak sepet-sepet atau malah pahitnya dan semua itu saya tulis, walau jatohnya ya jadi tulisan galau hahaha. Tapi yang penting setelah saya corat coret nggak jelas, saya lega. Beneran deh, nulis begituan *apaan sih bahasanya* itu melegakan. Haha... So, biarkanlah orang-orang tahu kalau Raisa ternyata juga adalah seorang ababil penggalau. Hahahaha xD
Post-post yang terlalu negatif sudah saya buang kok dan sisa-sisanya yang masih dalam dosis aman, saya abaikan saja berhamburan di sini. Biar deh, kalo mau baca ya silahkan...kalau nggak, boleh kok di-skip ^^

Rencananya saya mau rombak blog ini mulai dari header, background etc.Nah, cuma satu kendalanya...
Ada yang agak janggal sama sistem perkomenan *ini lagi bahasanya ckck* di blog ini. Saya heran, kenapa setiap saya buka, link untuk mengkomen di bagian bawah post itu nggak muncul ya? Saya udah cek settingnya dan udah centang semua box untuk mengaktifkan komenv publik. Tapi setelah dicek di blog, masih nggak nongol juga. Hmmmm. Kalau teman-teman yang baca gimana? Nggak nongol ya, link buat komen-komennya? Kalau iya syukur deh berarti saya yang error. Kalau nggak...hmm, mungkin blog saya nggak butuh dikomen *LOH???*. Kalau ada pertanyaan, saran, kritik, dsb boleh langsung layangkan surel (e-mail) kamu ke angelix_flo90@yahoo.com. Pasti kok saya baca dan akan saya usahakan untuk membalasnya.
Oke??? Oke sip deh kalo begitu!

Terus nih...blog ini akan tetap saya tulis dalam bahasa Indonesia untuk memudahkan saya kalian dalam menikmatinya. Soalnya kalau pakai bahasa Inggris, nanti kepala kalian pusing. Saya juga pusing karena grammar bahasa Inggris saya masih nggak karuan. Buat pembaca non Indonesia, mohon maaf ya (emang mereka baca ini Raisa??? Zzz)...tapi mungkin nanti kalau ada post-post yang berisi hal-hal unik tentang Indonesia *berasa salah satu acara di TV yang suka bahas 7 keunikan blabla* saya akan usahakan akan tulis dalam bahasa Inggris. Saya usahakan ya, nggak janji...hehehehe :P

Ke depannya, saya akan membuat blog ini jauh, jauuuuuuuuuuh lebih bermanfaat. Saya juga tetap akan berusaha share semua pengalaman pribadi dan pikira-pikiran saya. Saya usahakan isinya sepositif (bukan sebagus mungkin karena saya nggak bisa menilai sendiri blog saya) mungkin karena saya nggak mau pembaca saya jadi pusing dan malah stress tiap baca blog ini. Saya kadang masih sering galau kok pemirsa. Dan kadang saya suka ngepost hal-hal gak jelas dan isinya curcolan stress. Tapi dari dalam lubuk hati saya yang terdalam...saya ingin sekali setiap pembaca blog saya itu jadi bersemangat setiap baca tulisan saya. Menikmati hidup dan terus bersyukur. Karena dengan begitu, hidup kita bisa bahagia, walau nggak semua keinginan dan harapan kita bisa tercapai 100%. Setuju? Siiiiip!!!

Akhir kata...terima kasih udah mau repot-repot mampir ke blog saya dan mohon maaf kalau ada salah-salah kata ^^
Semoga blog ini ke depannya bisa menginspirasi, memberi banyak informasi dan lebih memberi semangat bagi setiap pembacanya!!!! Buat yang penasaran gimana ababilnya saya bulan-bulan lalu (or even last year), silahkan view post-post lama dari arsip blog saya. Silahkan deh, mau ngetawain atau prihatin. Tapi post saya 99% jujur lhoooo *terus satu 1%-nya bohongan? Hmmm...nggak juga sih* Hahahaha :p

So glad to see you around! 
Thank you dan sampai jumpa di post selanjutnya ^^
Sampai jumpa di blog dengan tampilan baru!!!!


with lots of LOVE, 


RAISA ANGELIN



PS : Oh ya, jangan lupa mampir di blog saya di http://mimoyoja.blogspot.com/ yaaaa~~~ Semoga pas kamu baca ini giveaway-nya masih berlaku ya *sampai tanggal 7 Oktober 2012*