Jumat, 02 Desember 2011

Leavin' On A Jet Plane (Versi Raisa)

Dear readers...
Saat kamu membaca post saya ini, saya sudah tidak berdomisili di Jogja lagi lho. Yap, i'm officially graduated and came home yesterday  :')

Banyak sekali hal yang terjadi beberapa hari belakangan ini (yah, sekitar dua minggu lah...). Mulai dari persiapan acara wisuda saya di kampus, nemenin kakak sulung saya jalan-jalan di Jogja (karena dia sedang ada tugas kantor), sampai nginap di RS karena orang tua pacar saya tercinta jatuh sakit. Selama dua minggu ini saya sudah merasakan perasaan campur aduk deh, mulai dari senang (karena sudah wisuda, haha), sedih (karena ayah pacar saya yang sudah saya anggap seperti orangtua saya sendiri sakit), sampai rasa haru ketika teman-teman saya (PMK dan teman sahabat saya selama kuliah) melepas kepergian saya yang akan pulang ke kampung halaman.
Saya menyesal sekali harus pulang saat saya merasa saya harus menemani pacar saya melewati masa-masa yang cukup berat. Saya juga sedih saat harus berpisah (sementara?) dengan teman-teman dan sahabat seperjuangan saya selama merantau di Jogja. Tetapi saya yakin suatu saat nanti kita semua akan bertemu lagi ya. Harus!

Satu hal yang membuat saya terharu, yaitu ketika teman-teman saya, sekitar 12 orang datang ke kost saya untuk mengucakan salam perpisahan. Sampai bawa macam-macam oleh-oleh segala. Rasanya saya mau memeluk mereka satu persatu dan meskipun saya mengucapkan kata 'terima kasih' pun, perasaan dalam hati saya tetap tidak akan dapat terungkapkan dengan tepat.... Sayang sekali karena sempitnya waktu, saya tidak bisa membalas kebaikan mereka satu demi satu. Tapi saya selalu berdoa, mereka selalu dalam perlindungan Tuhan yang selalu dapat kami andalkan :D Semoga semua sehat, penuh suka cita, damai sejahtera dan senantiasa sukses dalam pekerjaan dan studinya. Amin~

Saya senang mendapat sebuah album kenangan PMK Metamorfosa (waktu saya pandangi di rumah, rasanya saya mau menangis. Kapan bisa mengulang masa-masa itu lagi? Terima kasih, saudara2ku, Intan, Yanthi, Irma dan Kak Eka ^^), saat mendapat boneka doraemon...(seandainya saya dikasih 'pintu kemana saja' juga, haha...terima kasih ya sobat PMK semua; Adis, Titis, Tony, Andre dsb ), dan segambreng kenang-kenangan pemberian dua sahabat saya, Dinda dan Sovia. Juga buku dongeng anak2 Korea dan kartu pos dari Dedek :D :D
dan juga yang nggak kalah istimewa sebotol parfum dari pacarku tercinta, Carlos Iban. Mencium wanginya bikin rasa kangen saya semakin menjadi-jadi :'D

Saat saya naik pesawat di Surabaya (FYI, saya naik travel dari Jogja-Surabaya. Lalu saya lanjut naik pesawat langsung ke Palangkaraya), selama kurang lebih 15 menit saya bercucuran air mata. Sumpah, lebay banget. Tapi rasanya sangat aneh bagi saya ketika saya harus meninggalkan Jogja dengan embel-embel LIBURAN tapi pulang kampung.  Beneran aneh!

Terima kasih ya sahabat2ku buat semua kenangan LUAR BIASA yang saya dapatkan selama di Jogja. Berkat orang-orang hebat seperti kalian (sahabat, saudara, kekasih, keluarga pacar saya, teman kost2, dosen bahkan ibu penyetan depan kost), Jogja bukan hanya sekedar ngangenin tapi jadi kota bersejarah buat aku. Serius!
Maafkan aku ya semua...kalau ada salah-salah kata atau perbuatan...aku juga sudah memaafkan kalian kok, hehehe :p

Semoga suatu hari nanti kita bisa bertemu lagi. Kata Tuhan, semua akan indah pada waktunya, dan saya percaya itu :)
Terima kasih banyak atas semua kasih sayang dan perhatian yang telah kalian berikan sebagai saudara selama saya menjadi perantau di kota Jogja.
Saya doakan yang terbaik bagi kita semua, dan saya juga mohon doanya ya teman-teman...

Untuk pacarku, sekalipun di saat-saat sulitmu aku nggak ada di sampingmu...just remember, my heart always goes with you. 


Sampai jumpa Jogja! Semoga saya bisa merajut kenangan istimewa lagi di
sana di lain kesempatan. Terima kasih atas semua kenangan pahit,manis, lucu dan sedih serta mengangkan selama di Jogja. Gonna miss you a lot (Jogja dan seisinya >,<)

Love you all, guys :D

다들 많이 보고싶을거야 ㅠㅠ

ps. Gelar saya sudah A. Md dan saya sekarang resmi pengangguran. Ha!

ps.again. i'll write you (again) later :)